Untuk anda yang sedang mencari ponsel murah, mungkin saja ponsel low entry dari vivo ini bisa anda pertimbangkan. Dengan harga hanya Rp. 1.9 Jt saja, anda sudah bisa mendapatkan ponsel dengan performa yang lumayan. Namun sebelum membeli, simak terlebih dahulu beberapa kekurangan vivo Y15s ini.
Vivo Y15s ini memiliki desain yang cantik menurut saya. Terutama pada modul kamera belakang, terlihat lumayan premium, walaupun harganya sendiri terbilang murah. Layar yang dimiliki juga lega, dan tentunya akan sangat nyaman digunakan menonton film ataupun untuk aktivitas sosial media.
Namun dibalik beberapa kelebihan yang dimiliki, tentu saja kita juga harus mengetahui beberapa kekurangan dari ponsel ini. Dengan demikian, anda akan bisa memutuskan dengan lebih matang apakah harus membeli ponsel ini atau tidak. Langsung saja kita simak beberapa kekurangan vivo Y15s ini.
Kekurangan Vivo Y15s Indonesia
Salah satu kekurangan vivo Y15s yang cukup mengganggu menurut saya adalah kapasitas RAM dan storage yang dimiliki. Mungkin tidak akan terlalu masalah kalau ada variasi yang lebih tinggi. Namun sayangnya, hanya terdapat 1 varian saja yang sangat terbatas.
Selain itu, sektor kamera juga terbilang kurang memuaskan. Ketika bagian RAM dan storage cukup terbatas, alangkah baiknya vivo memberikan sedikit tambahan pada bagian kamera ini. Misalnya saja dengan menambahkan kamera ultrawide yang tergolong sangat sering digunakan oleh para pengguna.
Kekurangan lainnya juga bisa kita temukan pada port pengisian daya yang digunakan. Alih – alih menggunakan USB Type-C terbaru, vivo Y15s hanya dibekali dengan microUSB 2.0 yang sudah jadul. Tidak perlu berlama – lama, langsung saja kita ulas tuntas semua kekurangan vivo Y15s terbaru ini.
1. Ram dan Storage Terbatas
RAM memiliki peranan yang sangat penting dalam mengelola multitasking. Namun sayangnya disinilah letak kekurangan vivo Y15s yang sangat mengganggu menurut saya. Bagaimana tidak? smartphone ini hanya memiliki RAM 3GB saja dengan memori internal 32GB.
Tidak masalah menggunakan RAM hanya 3GB saja, namun alangkah baiknya jika vivo juga menyediakan varian RAM 4GB. Dengan demikian, pengguna pun bisa lebih leluasa menentukan pilihan, terutama calon konsumen yang tidak masalah menambah budget sedikit lagi.
Untuk memori internal juga tidak lebih baik Sejauh ini Vivo Indonesia hanya menyediakan varian storage 32GB saja. Untungnya, masih ada slot microSD yang bisa anda gunakan hingga 1TB. Slot microSD ini juga sudah terpisah dari slot dual-SIM.
2. Kamera
Ponsel entry level besutan vivo ini mendukung dual camera belakang, yang menurut saya masih kurang. Alangkah baiknya jika seandainya saja vivo Y15s ini memiliki minimal 3 kamera, terutama untuk menambahkan lensa ultrawide yang juga tergolong digunakan para pengguna.
Saya sendiri tergolong lumayan sering menggunakan kamera ultrawide. Kamera ultrawide akan sangat berguna ketika kita harus mengambil objek foto yang luas, namun memiliki tempat yang sempit dan tidak bisa menjauh lagi untuk mengambil objek yang lebih luas.
Alhasil, kamera ultrawide bisa sangat diandalkan dalam momen seperti ini, dan inilah yang sering saya alami ketika ingin mengambil foto dengan objek yang luas. Sayangnya, disinilah letak kekurangan vivo Y15s yang harus absen kamera ultrawide.
3. Port Micro USB 2.0
Untuk ponsel yang sudah mendekati angka Rp. 2 Juta, sebenarnya ini sudah terlalu jadul menurut saya. USB Type-C tentu akan lebih baik dari sisi kecepatan transfer data dan juga soal daya tahan. Namun sayangnya, vivo Y15s hanya menggunakan microUSB 2.0 lawas saja.
Sekedar informasi, USB Type-C sama sekali tidaklah terlalu mahal. Hal ini bisa kita buktikan dari TWS yang banyak dijual sekarang ini dengan harga Rp. 200 ribuan saja, namun sudah menggunakan USB Type-C untuk port pengisian dayanya.
4. Absen Fast Charging
Memiliki baterai yang besar tentu memang akan sangat menyenangkan. Apalagi jika ponselnya mendukung pengisian cepat, tentu akan semakin bagus. Sekarang ini, teknologi fast charging tidaklah terlalu mahal lagi, misalnya saja fast charging 18W.
Namun sayangnya disinilah letak kekurangan vivo Y15s yang juga tidak kalah mengganggu. Dengan pengisian daya maksimal di angka 10W, rasanya akan butuh waktu lebih jika ingin mencharger baterai ponsel ini.
Kesimpulan Mengenai Kekurangan Vivo Y15s Indonesia
Untuk anda yang memiliki budget di bawah Rp. 2 Juta untuk membeli sebuah smartphone baru, ponsel ini mungkin bisa menjadi salah satu bahan pertimbangan. Ada beberapa hal menarik dari ponsel ini, terutama pada bagian desain, performa dengan Android Go Edition dan juga baterai yang besar.
Namun sayangnya, ponsel ini hanya memiliki dual camera belakang saja. Kamera yang dimiliki juga tidak terlalu istimewa, terutama karena absennya kamera ultrawide. Belum lagi kekurangan vivo Y15s di sektor pilihan port yang digunakan, dimana masih menggunakan port micro USB 2.0 yang lawas.
Namun agar bisa membuat keputusan dengan lebih matang, tentu kita juga harus mengetahui keunggulannya. Mengenai kelebihan vivo Y15s ini, sudah saya ulas juga di artikel terdahulu dan anda bisa membacanya terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membeli vivo y15s atau tidak.
Last, demikian ulasan saya mengenai kekurangan vivo Y15 yang dijual di angka Rp. 1.9 Juta ini. Semoga bisa bermanfaat dan menjadi bahan referensi bagi anda untuk membuat keputusan ketika berencana untuk membeli sebuah smartphone baru.