Cara Setel Lagu di Discord Terbaru di 2024

Cara Setel Lagu di Discord Terbaru di 2024 – Anda pastinya sudah tidak asing dengan aplikasi yang bernama Discord ya.

Aplikasi tersebut sekarang ini telah menjadi salah satu aplikasi yang banyak digunakan, terutama untuk para gamers (pemain game) sehingga bisa memudahkan komunikasi ketika memainkan game online dengan player lain.

Dengan adanya Discord maka player game dapat berkomunikasi secara langsung baik itu dalam bentuk teks, video, saluran obrolan, atau bahkan voice.

Tapi tahukah Anda bahwa aplikasi Discord ini juga bisa digunakan sebagai media hiburan seperti memutar lagu?

Untuk Anda yang belum mengetahuinya maka bisa menyimak pembahasan ini mengenai cara setel lagu di Discord.

Aplikasi Discord

Berbagai alunan lagu bisa Anda mainkan di Discord, ya selayaknya pemutar musik seperti Spotify Wrapped.

Namun bedanya Discord ini memiliki server yang biasanya terdiri dari beberapa anggota, maka dari itulah ketika Anda memainkan lagu di Discord semua anggota pun akan mendengarkannya juga.

Bot Music Discord ini lah yang merupakan fitur pemutaran musik di Discord.

Nantinya Bot Music Discord tersebut yang dapat mempermudah kita untuk memutar lagu sesuai dengan keinginan.

Adapun cara untuk memutar lagu di Discord yaitu bisa dilakukan dengan PC atau ponsel Android, tergantung Anda ingin memutarnya di mana.

Bisa dikatakan Rythm Music adalah Bot Music Discord terbaik dari banyaknya Bot yang ada,

Bagaimana Cara Memutar Lagu di Discord PC dan Android?

Kini kita langsung saja masuk ke poin mengenai cara setel lagu di Discord.

Agar kita bisa menggunakan Bot Discord Rythm Music maka kita harus mempunyai peran sebagai administrator pada server Discord yang nantinya kita pasang Bot.

Jika hal tersebut sudah dilakukan maka Anda bisa memutar musik di Discord.

Mengenai panduan lengkap cara menambahkan Bot musik dan cara setel lagu di Discord maka Anda bisa menyimaknya di langkah-langkah berikut:

Cara Menambahkan Bot Musik di Discord

Sebelum memutar musik di aplikasi Discord pastinya Anda harus memasang/ menginstall terlebih dahulu Bot Rythm Music ya, berikut langkah-langkahnya:

  1. Silakan buka situs website resmi Rythm Music di rythmbot.co
  2. Jika laman telah terbuka maka klik Add To Discord yang lokasinya ada di pojok kanan atas.
  3. Anda bisa masuk ke login Discord, klik Login.
  4. Jika Anda sudah masuk maka klik Server Discord yang ingin diinstall.
  5. Klik tombol Authorize.
  6. Dan langkah terakhir selesaikan kode Captcha yang muncul di halaman, kini Anda pun telah berhasil menambahkan Bot ke server Discord.

Baca Juga : Download Aplikasi LokLok Apk Gratis 2024

Cara Setel Lagu di Discord Menggunakan Bot Rythm

Sedangkan untuk cara setel lagu di Discord juga sangat mudah, yang mana Anda bisa memutarnya di PC atau ponsel Android.

Jika Bot Music telah ditambahkan, Anda bisa menerapkan langkah-langkah berikut ini:

1. Masuk ke Channel Voice

Anda bisa masuk ke Channel Voice di server Discord yang nantinya akan Anda setel lagunya.

2. Masuk ke Command Music

Langkah kedua, masukkan perintah ( ! ) serta command ( Play ) + Judul Lagu ataupun Penyanyi, ini dilakukan agar meminta Bot Rythm memainkan musik.

Sebagai contoh: !Play + Nurlela / Trio Lestari

Jika Anda menuliskan perintahnya dengan benar maka nantinya Rythm Music Bot akan langsung memutar lagu secara otomatis sesuai dengan yang Anda ketik tadi.

Untuk menambahkan daftar musik yang Anda inginkan maka dengarkan bergantian, Anda bisa mengulangi cara di atas yaitu mengganti di bagian lagunya sesuai dengan lagu yang diinginkan.

3. Masukan Command Lyric

Tidak hanya bisa digunakan untuk mendengarkan lagu saja, karena dengan Bot tersebut Anda bisa melakukan karaoke dengan teman Anda.

Untuk memunculkan lirik lagu maka silakan ketik perintah berikut: ( ! ) dan ( lyrics ) yang di ikuti dengan judul lagu / penyanyi

Sebagai contoh: !Lyrics + Nurlela / Trio Lestari

4. Untuk Berhenti Masukkan Command !Disconnect

Sedangkan untuk menghentikan semua lagu yang sedang diputar di aplikasi Discord maka Anda bisa menggunakan perintah: ( ! ) dan ( Disconnect ) atau ( ! ) dan ( DC ).

Sementara untuk menghentikan semua lagu yang sedang atau akan di putar di discord tersebut kalian cukup menggunakan perintah ( ! ) dan ( Disconnect ) atau ( ! ) dan ( DC ).

Sebagai contoh: !Disconnect atau !DC

Daftar Command Bot Rythm Music Discord

Cara Setel Lagu di Discord Terbaru di 2024

Di bawah ini adalah daftar Command Bot Rythm Music Discord:

COMMANDPERINTAH / FUNGSI
!playMemainkan lagu/ musik dengan url atau kata kunci yang Anda berikan
!disconnectMengeluarkan Bot dari Voice Channel yang berada di dalamnya
!npMemperlihatkan lagu/ musik apa yang sedang dimainkan oleh Bot
!aliasesDaftar Command Bot Rythm diperlihatkan
!pingMemeriksa waktu respon Bot terhadap Discord
!skipMelewati lagu yang sedang dimainkan
!seekUntuk mencapai titik tertentu di trek yang ada saat ini
!soundcloudMencari lagu di soundcloud
!removeMenghapus lagu dari playlist
!loopqueueMengulangi seluruh playlist yang telah dibuat
!searchMencari di YouTube untuk hasil url
!statsMenampilkan statistik Bot
!loopMengulangi lagu yang sedang dimainkan
!donateInfo mengenai memberikan donasi untuk Bot Rythm
!shardMemeriksa shard Anda
!joinMemanggil Bot ke Voice Channel yang ada
!lyricsMendapatkan lirik lagu yang sedang Anda putar
!infoInfo mengenai Rythm!
!pauseUntuk menghentikan lagu yang sedang Anda putar
!resumeMelanjutkan musik yang dijeda
!settingsMengubah Rythm’s settings
!moveUntuk memindahkan lagu tertentu ke posisi pertama yang ada di antrian atau ke posisi yang diinginkan
!forwardMaju dengan jumlah tertentu yang ada di trek saat ini
!skiptoUntuk melompat ke posisi tertentu ke antrian
!clearMembersihkan daftar playlist lagu
!replayMenyetel ulang lagu yang di sekarang
!cleanMenghapus semua pesan yang ada di Bot Rythm dalam Channel Text
!volumeCheck atau menambah ubah volume lagu
!removedupesMenghapus lagu kalian pada playlist
!rewindMundur dengan jumlah tertentu yang ada di trek sekarang ini
!playtopSuka perintah main, namun antri dari atas
!playskipUntuk menambahkan lagu ke bagian atas antrian, kemudian melompat ke sana
!inviteMeminta Links invite bot Rythm!
!shuffle

Mengacak playlist musik

!queueMelihat antrian agar bisa melihat halaman yang berbeda. Anda bisa mengetik perintah dengan nomor halaman yang setelahnya ditentukan (antrian 2)
!leavecleanupDapat digunakan untuk lagu-lagu pengguna yang tidak ada dari antrian

Baca Juga : Download Aplikasi Elsimil BKKBN Gratis 2024

Kesimpulan

Bagaimana sangat mudah kan cara setel lagu di Discord di atas? Selamat mencoba ya dan dengarkan lagu bersama dengan teman-teman Anda melalui Discord.

Tinggalkan komentar