Perkembangan teknologi yang pesat di zaman sekarang ini, banyak hiburan digital yang semakin mudah diakses.
Salah satunya aplikasi nonton film gratis Android, yang direkomendasikan untuk pecinta film tanpa harus berlangganan.
Dari sekian banyak platform streaming di Android, cukup sulit untuk memilih yang terbaik sesuai keinginan.
Bukan hanya faktor penyedia layanan namun juga serial, film, dan drama yang ditayangkan memiliki banyak pilihan.
Artikel ini akan memberikan rekomendasi mengenai aplikasi nonton film gratis Android beserta fitur-fitur tiap aplikasinya yang memiliki koleksi film banyak.
Aplikasi Nonton Film Gratis Android
Beberapa aplikasi nonton film gratis Android yang menyediakan serial TV dan film, yaitu:
1. Tubi: Free Movies & TV Shows
Aplikasi ini merupakan aplikasi streaming yang 100% gratis dan legal, Anda tidak perlu menggunakan credit card dan berlangganan.
Pilih sepuasnya tontonan favorit dan akses kapan dan dimana pun Anda mau.
Anda bisa menonton serial TV atau film bergenre komedi, drama, klasik, anime, dan sebagainya.
Acara dan film yang terdapat pada Tubi dengan kualitas HD.
Beberapa fitur yang terdapat pada Tubi, ialah:
- Tersedia Film HD dan Serial TV Bollywood
- Serial TV dan film yang selalu update tiap minggu
- Tersedia fitur Chromecast
- Tersedia genre: drama, komedi, action, horor, anime, telenovela, Korea, Jepang, dan Hollywood
Untuk menonton film di Tubi, Anda tidak perlu mengaktifkan VPN atau torrent.
2. Viu: Dramas, TV Shows & Movies
Viu merupakan salah satu aplikasi nonton film gratis android favorit yang banyak digunakan karena tersedia berbagai film drama korea.
Tidak hanya untuk streaming film saja, Anda bahkan bisa mengunduh film, serial TV, drama, musik dalam aplikasi ini.
Tersedia dalam berbagai subtitle, yaitu English, Indonesia, Melayu, Burma, Mandarin, dan Arab.
Beberapa fitur yang terdapat pada Viu, ialah:
- Tersedia drama, film, Acara TV, dan musik dari beberapa negara Asia
- Unduh secara gratis
- Tersedia dalam berbagai genre yang disertakan subtitle
Anda bahkan bisa menonton drama yang lagi naik daun dengan dibintangi selebriti seperti:
- Gong Yoo
- Park Seo Joon
- Hyun Bin
- Lee Min Ho, dan selebriti lainnya
Viu dapat diakses secara gratis, namun akan terdapat iklan ketika Anda menonton, dan beberapa film yang bisa ditonton dibatasi.
Sedangkan versi Viu Premium, Anda bisa menonton film dan serial TV sepuasnya tanpa ada iklan yang mengganggu.
3. Iflix: Watch Dramas & Shows
Iflix adalah rumah dari film yang paling terbaik, terdapat banyak serial drama yang menyayat hati, dan beberapa serial yang dapat membawa suasana.
Beberapa fitur yang terdapat pada iflix, diantaranya:
- Tersedia Speed, untuk mengatur kecepatan pemutaran
- Tersedia kolom komentar
- Fitur Alarm acara yang akan datang
- Tersedia menu pemilihan kategori
- Tersedia fitur untuk melanjutkan menonton
- Tersedia subtitle
- Penyesuaian kulaitas video
- Fitur kontrol layar
4. Viki: Stream Asian Drama, Movies and TV Shows
Aplikasi streaming online ini bisa memberikan pengalaman untuk Anda dalam menonton drama dengan kualitas HD.
Tidak hanya itu, Anda bahkan bisa menonton anime, mendengarkan musik Kpop, dan hiburan lainnya kapan pun dan dimana pun.
Beberapa fitur dan keunggulan yang terdapat pada aplikasi ini, yaitu:
- Tersedia subtitle multi-bahasa
- Tersedia Komunitas relawan, berfungsi untuk para relawan untuk menerjemahkan bahasa
- Tersedia daftar tontonan
- Fitur Celebrity Pages, Anda bisa mengikuti selebriti favorit Anda
- Fitur Komentar, Anda bisa menambahkan komentar pada video di waktu tertentu
- Fitur Nilai dan Ulasan, untuk mendiskusi video yang telah ditonton
Namun perlu diperhatikan, bahwa film atau serial TV bisa berbeda menurut negaranya.
5. Netflix
Siapa yang tidak mengenal Netflix? Aplikasi ini sangat populer diantara yang lain, karena dalam aplikasi ini banyak sekali film dan TV series yang bisa menarik perhatian penggunanya.
Beberapa film dan TV series yang bisa Anda tonton di Netflix, seperti:
- The Witcher
- Goblin
- The Crown
- John Wick
Banyak film dan TV series yang tersedia pada aplikasi ini.
Anda tidak perlu takut tidak memahami alur cerita karena aplikasi ini dilengkapi dengan subtitle, bahkan audionya bisa diganti dengan bahasa lain.
Beberapa fitur dan keunggulan dari Netflix, yaitu:
- Selalu update film dan TV series
- Bisa digunakan dalam 5 perangkat yang berbeda
- Bisa menyimpan film atau TV Series dam ditonton secara online
6. CATCHPLAY+ Latest Movies & Series
Catchplay+ merupakan salah platform entertainment untuk menonton film dan serial yang Anda sukai.
Aplikasi ini bisa menjadi alternatif lain, bila aplikasi sebelumnya dirasa kurang cocok.
Tiap minggu, banyak film dan TV series terbaru.
Bahkan film yang ada di bioskop pun Anda bisa tonton di aplikasi ini.
Bila Anda bingung dengan apa yang ingin ditonton, Catchplay+ akan membantu untuk menemukan film atau TV Series yang dikiranya bagus.
Dengan lebih dari 400 film dan TV series, sepertinya Anda tidak akan bingung lagi.
Terkadang penonton pun kepo dengan apa yang ada di balik layar film, aplikasi ini menyediakan berita, informasi sutradara, pameran dan sebagainya mengenai film dan TV series favorit Anda secara mendetail.
Dalam perjalanan jauh pun, Anda bisa mengakses Catchplay+ di ponsel Android Anda, ketika dirumah Anda pun bisa mengaksesnya pada PC, TV, dan tablet.
7. MAXstream- Live Sports, TV & Movies
Tonton acara bola favoritmu secara non-stop dengan aplikasi streaming MAXstream.
Alat streaming satu ini cukup berbeda dengan yang lainnya, selain Anda bisa menonton anime dan film, Anda pun bisa menonton channel lokal dan internasional.
Aplikasi ini lebih dari sekedar platform hiburan, karena banyak fitur menarik didalamnya. Beberapa fitur yang terdapat pada aplikasi MAXstream, diantaranya:
- MAXstream menyediakan kuota untuk menikmati semua konten
- Bisa melihat siaran channel TV 24 jam yang lalu
- Tersedia subtitle
- Tersedia fitur kualitas video, Anda bisa menonton film dengan kualitas yang Anda inginkan
Kesimpulan
Tunggu apa lagi? Segera unduh aplikasi nonton film gratis android, dan isi weekendmu dengan menonton film seharian!
Ada berbagai fitur dan film yang disediakan di setiap aplikasi.
Anda dapat menyesuaikan sesuai kebutuhan film, serial, drakor, atau anime