Cara Menyimpan Sekaligus Semua Gambar Dokumen Microsoft Word Ke Sebuah Folder – Ada dua format file yang ada di Microsoft Office Word yaitu doc dan juga docx.
Sebelumnya kita sudah membahas mengenai dua format file tersebut, yang mana doc sendiri bisa kita temukan Microsoft Office Word versi 2003 ke bawah, sedangkan untuk docx ada pada Microsoft Office Word versi 2007 ke atas.
Docx sendiri adalah format file XML yang pastinya sangat berbeda dengan format lama yaitu doc (format file binary).
Docx sendiri bisa dikatakan lebih unggul jika kita bandingkan dengan file berformat doc.
Baca juga:
cara menghapus halaman kosong microsoft word
cara menggabungkan file word
Nah, di kesempatan ini kita akan membahas mengenai cara menyimpan sekaligus semua gambar dokumen Microsoft Word ke sebuah folder, simak hingga selesai ya.
File Docx Microsoft Office Word
Mekanisme dari format file docx adalah dapat menangani obyek selain teks, seperti shape, grafik, gambar, dan bahkan foto.
Tentunya hal tersebut berbeda ya dengan format file doc yang mana pada saat obyek tersebut disisipkan atau dimasukkan ke dalam dokumen pada aplikasi Microsoft Office Word.
Pada pembahasan cara menyimpan sekaligus semua gambar dokumen Microsoft Word ke sebuah folder ini terlebih dahulu akan dijelaskan mengenai apa itu format file docx.
Meskipun di artikel sebelumnya telah dibahas mengenai perbedaan docx dan doc, namun di sini akan dijelaskan lagi mengenai kedua format file tersebut.
Walaupun doc dan docx merupakan format dari file Microsoft Office Word, namun ada perbedaan di antara keduanya.
Doc sendiri merupakan format file yang ada sejak awal Microsoft Office Word muncul, sedangkan untuk format docx sendiri baru muncul ketika Microsoft Office Word versi 2007 dirilis.
Ada begitu banyak kelebihan yang dimiliki oleh format file docx, seperti ukuran file yang jauh lebih kecil dibanding doc, tahan terhadap virus mikro, lebih mudah saat proses upload dan download, serta berbagai kelebihan lainnya.
Hingga saat ini docx sendiri menjadi salah satu format file yang paling populer dan paling banyak digunakan.
Bahkan docx juga bisa dengan mudah kita temukan di internet.
Para pengguna internet bisa memanfaatkan penelusuran lanjutan pada web browser agar bisa menemukan dokumen docx dari Microsoft Office Word dengan lebih cepat yang di-share (dibagikan) di internet.
Cara Menyimpan Sekaligus Semua Gambar Dokumen Microsoft Word ke Sebuah Folder
Kelebihan lainnya yang bisa kita dapatkan dari file berformat dox yaitu dokumen Microsoft Office Word bisa memiliki gambar yang sangat banyak.
Selain itu kita bisa melakukan penyimpanan serta pengekstrakan semua gambar ke dalam satu folder sekaligus, sangat menarik bukan?
Tentunya cara menyimpan sekaligus semua gambar dokumen Microsoft Word ke sebuah folder adalah cara yang sangat praktis pada saat Anda memerlukan file gambar yang ada di dokumen Microsoft Office Word.
Baca Juga : Cara Menambahkan Watermark ke Dokumen Word
Anda tidak perlu menyimpan gambar satu per satu secara manual yang pastinya sangat merepotkan dan juga menyita waktu Anda, sehingga dokumen yang diselesaikan pun lebih lama.
Menyimpan gambar satu per satu dengan teknik salin dan tempet (copy paste) pastinya akan membuang waktu Anda.
Lantas, bagaimana cara menyimpan sekaligus semua gambar dokumen Microsoft Word ke sebuah folder? Mari simak kedua caranya di bawah ini:
1. Menggunakan Format File Web Page
Untuk menerapkan cara menyimpan sekaligus semua gambar dokumen Microsoft Word ke sebuah folder ini ikuti langkah-langkah berikut:
- Bukalah aplikasi Microsoft Office Word dengan dokumen yang mempunyai banyak gambar.
- Anda dapat menyimpan dokumen tersebut dengan menggunakna format file Web Page (.htm, .html).
- Caranya yaitu dengan klik menu File pada backstage Microsoft Word.
- Kemudian di menu yang muncul klik Save As, klik Browse.
- Akan muncul kotak dialog Save As, Anda dapat menentukan folder mana yang akan dijadikan sebagai tempat penyimpanan dokumen baru tersebut.
- Klik format file Web Page (*.htm;*.html) dan terkahir klik Save untuk menyimpan.
- Kemudian Anda bisa menjalankan File Explorer, buka folder penyimpanan yang tadi, nantinya Anda akan melihat folder yang memiliki ekstensi .htm.
- Bukalah folder tersebut agar bisa melihat semua gambar yang tadi ada di dokumen Microsoft Office Word, selesai.
2. Menyimpan File sebagai Dokumen Zip
Cara yang kedua dalam pembahasan cara menyimpan sekaligus semua gambar dokumen Microsoft Word ke sebuah folder yaitu dengan menyimpan file sebagai dokumen zip.
Untuk bisa menerapkan cara ini, pastikan Anda menggunakan Microsoft Office Word versi 2007 ke atas ya.
Tapi jika Anda masih memiliki dokumen dengan format doc, maka harus mengubahnya terlebih dahulu ke docx dengan cara membuka dokumen tersebut dan klik Save As.
Berikut langkah-langkah untuk menerapkan cara ini:
- Terlebih dahulu bukalan folder pada Windows Exploler yang berisi dokumen Microsoft Office Word yang Anda inginkan.
- Nantinya kita akan menggunakna versi salinannya agar dapat diubah ke file zip. Salin dan tempel (copy dan paste) dokumen tersebut dengan cara menekan kombinasi tombol CTRL + C dan CTRL + V ke folder yang Anda inginkan.
- Klik kanan pada file tersebut, klik Rename, silakan ubah ekstensi dari file tersebut (dari docx ke zip).
- Jika file ekstensi diubah, nantinya akan ada peringatan. Anda bisa klik Yes saja untuk tetap melanjutkan.
- Kini tampilan pada icon dokumen pun telah berubah, kemudian Anda bisa mengekstrak atau unzip file tersebut.
- Di folder hasil unzip tadi, carilah file Word, nantinya akan ada file bernama Media yang berisikan semua file gambar yang ada, dan cara menyimpan sekaligus semua gambar dokumen Microsoft Word ke sebuah folder yang kedua pun telah selesai.
Baca Juga : Cara Menggunakan Format Painter untuk Menyalin Format Teks atau Obyek Microsoft Office Word
Kesimpulan
Anda dapat memilih salah satu dari dua cara menyimpan sekaligus semua gambar dokumen Microsoft Word ke sebuah folder yang telah dijelaskan di atas, selamat mencoba!