5 Aplikasi Tulisan Berjalan di Layar Terbaik 2024

5 Aplikasi Tulisan Berjalan di Layar Terbaik 2024 – Seperti halnya billboard LED yang ada di jalan raya, aplikasi tulisan berjalan di layar juga demikian.

Untuk penggunaan aplikasi tersebut biasanya diinstall oleh para pengguna yang sedang mengikuti konser ataupun acara besar.

Nantinya para pengguna akan menuliskan sesuatu, lalu ponsel akan diangkat ke arah atas panggung.

Cara ini dilakukan agar mereka mendapatkan perhatian atau notice dari idola/ artis yang sedang

Untuk mengetahui lebih jelas mengenai aplikasi tulisan berjalan di layar, mari simak pembahasan ini.

Aplikasi Tulisan Berjalan di Layar

5 Aplikasi Tulisan Berjalan di Layar Terbaik 2024

Untuk saat-saat tertentu memang banyak sekali orang yang menggunakan aplikasi tulisan berjalan di layar tersebut.

Apalagi bagi para penggemar Kpop yang ingin melihat konser boy group atau girl group idolanya, pasti aplikasi tulisan berjalan sangat dibutuhkan.

Sebenarnya ada banyak sekali aplikasi tulisan berjalan yang bisa kita coba.

Untuk beberapa aplikasi terbaiknya telah dirangkum di pembahasan ini, berikut daftarnya:

1. LED Scroller Pro

LED Scroller Pro ini memang telah lama dikenal sebagai salah satu aplikasi running text (aplikasi tulisan berjalan pada layar).

Tulisan LED yang dihasilkan juga berkualitas baik, tersedia berbagai pilihan warna dan font style yang bervariasi sehingga bisa Anda gunakan sesuai keinginan.

Gunakan tulisan berjalan ini ketika sedang menonton konser favorit Anda, bertanya ke panitia, menanyakan atau menyampaikan sesuai ke orang lain, bahkan menyatakan cinta ke orang yang Anda sukai.

Yang serunya lagi dari aplikasi LED Scroller Pro adalah teks bisa berkelap-kelip dan menyesuaikan irama lagu.

Agar mendaat notice dari idola Anda cobalah aplikasi LED Scroller Pro ini yang bisa membuat tulisan di layar lebih unik dan menarik.

Berikut informasi mengenai LED Scroller Pro:

DetailLED Scroller Pro
DeveloperStyle Of Me
OS MinimalAndroid 4.3
Ukuran File8.2 MB
DownloadLebih dari 100.000 pengguna
Rating4.6/5 (Google Play Store)

Baca Juga : Cara Membuat Wallpaper Video TikTok Tanpa Aplikasi 2024

2. Digital LED Signboard

Aplikasi Digital LED Signboard ini masuk ke dalam jajaran aplikasi tulisan berjalan di layar yang terbaik.

Aplikasi tersebut dibesut oleh Maximo Apps sehingga pembuatan running text pun berkualitas baik dan pastinya estetik.

Hal ini juga berkaitan erat dengan jumlah font styles, warna font, dan juga effects yang lebih dari 100 sehingga sangat beragam dan pastinya gratis Anda gunakan tanpa harus membayar sedikit pun.

Digital LED Signboard sangat cocok untuk Anda install jika sedang menonton konser karena lampu LED yang dihasilkan sangat jelas dan terang untuk dilihat saat di keramaian bahkan dari jarak yang jauh sekalipun.

Berikut informasi mengenai Digital LED Signboard:

DetailDigital LED Signboard
DeveloperMaximo Apps
OS MinimalAndroid 4.3
Ukuran File13MB
DownloadLebih dari 1 juta pengguna
Rating4.7/5 (Google Play Store)

3. LED Sign Board: LED Scrolling Text with Emojis

Jika Anda merasa bosan dengan aplikasi tulisan berjalan di layar yang itu-itu saja atau ingin menambahkan karakter berupa emoji, maka bisa mencoba aplikasi LED Sign Board: LED Scrolling Text with Emojis.

Jika dibandingkan dengan aplikasi kompetitor lainnya, aplikasi ini sudah menyediakan puluhan jenis emoji yang bisa Anda gunakan kapan saja sesuai dengan kebutuhan.

Bahkan juga tersedia simbol SOS untuk keadaan darurat, selain itu ada juga emoji penuh cinta untuk mengungkapkan cinta ke orang spesial yang Anda incar selama ini.

Berikut informasi mengenai LED Sign Board: LED Scrolling Text with Emojis:

DetailLED Sign Board: LED Scrolling Text with Emojis
DeveloperJMSCAPPLICATIONS
OS MinimalAndroid 4.3
Ukuran File20MB
DownloadLebih dari 1 juta pengguna
Rating4.4/5 (Google Play Store)

4. LED Scroller

Lalu aplikasi tulisan berjalan di layar yang keempat ada LED Scroller yang bisa dikatakan hampir mirip dengan kompetitornya karena memang menyajikan warna dan tampilan font yang beragam.

Namun LED Scroller ini tidak menyediakan style font yang beragam, meskipun demikian telah ada berbagai pilihan huruf tertentu yang pastinya tidak membosankan dan mainstream.

Tampilan pencahayaan di aplikasi ini juga sangat terang, bahkan menjadi salah satu nilai tambah jika Anda ingin tulisan yang lebih terang dan mencolok ketika datang ke konser idola.

Berikut informasi mengenai LED Scroller:

DetailLED Scroller
DeveloperKHTSXR
OS MinimalAndroid 4.3 ke atas
Ukuran File2.7 MB
DownloadLebih dari 10 juta pengguna
Rating4.4/5 (Google Play Store)

5. LED Banner Marquee: Text Scroller with Emojis

Dan yang terakhir adalah LED Banner Marquee: Text Scroller with Emojis, dengan aplikasi ini Anda bisa menambahkan emoji di LED layar.

Dengan adanya emoji ini pastinya teks akan jadi lebih unik dan mendapatkan perhatian lebih dari artis idola Anda ketika datang ke konser.

Memiliki interface yang mirip dengan aplikasi tulisan berjalan di Android lainnya, namun memiliki tampilan warna serta background yang lebih beragam.

Tidak hanya itu saja, cahaya yang ditampilan oleh aplikasi ini juga sangat mencolok dan terang, pastinya cocok sekali ya untuk dijadikan pilihan ketika menonton konser atau ketika di tempat umum lainnya.

Berikut informasi mengenai LED Banner Marquee: Text Scroller with emojis:

DetailLED Banner Marquee: Text Scroller with emojis
DeveloperStyle Of Me
OS MinimalAndroid 4.3 ke atas
Ukuran File55 MB
DownloadLebih dari 100.000 pengguna
Rating4.5/5 (Google Play Store)

Baca Juga : 10 Cara Menggunakan Aplikasi Tempo Edit Foto Pengantin

Kesimpulan

Dengan adanya beberapa aplikasi tulisan berjalan di layar yang telah dijelaskan di atas, manakah yang akan Anda gunakan?

Jangan lupa perhatikan ruang penyimpanan Anda apakah masih tersisa untuk menginstall salah satu dari aplikasi di atas, selamat mencoba!

Tinggalkan komentar