Cara Membuat Wallpaper Video TikTok Tanpa Aplikasi 2024

Cara Membuat Wallpaper Video TikTok Tanpa Aplikasi 2024 – Jika Anda pengguna aplikasi TikTok pastinya mengetahui ya bahwa belakangan ini sedang ramai dilakukan tentang pembuatan wallpaper video TikTok.

Sebenarnya hal tersebut banyak dilakukan terutama oleh para pengguna gadget di Tanah Air.

Ada banyak sekali wallpaper di aplikasi video pendek TikTok, dan yang menariknya lagi adalah TikTok sendiri memang menyediakan suatu fitur agar berbagai video yang ada di sana dapat langsung digunakan untuk dijadikan lock screen ataupun wallpaper.

Di kesempatan ini kita akan mengetahui tentang cara membuat wallpaper video TikTok tanpa aplikasi.

Dengan pembuatan wallpaper tanpa aplikasi ini pastinya akan lebih praktis ya, simak pembahasannya hingga usai.

Wallpaper Video TikTok yang Sedang Viral

Seperti yang diketahui TikTok adalah salah satu aplikasi media sosial yang berbasis video pendek dan sangat populer.

Dulunya TikTok sendiri dianggap sebagai aplikasi alay dan belum banyak yang menggunakannya, namun sekarang berbeda.

TikTok semakin populer baik di Indonesia ataupun di luar negeri, yang memainkan TikTok juga bukan hanya masyarakat biasa namun para artis dan pejabat negara juga tak ketinggalan untuk memainkannya.

Setiap saatnya di TikTok selalu muncul video baru yang pastinya menghibur dan seru.

Sekarang ini sudah banyak juga aplikasi berbasis video pendek, namun kepopuleran aplikasi-aplikasi tersebut belum setinggi TikTok.

Konten yang sedang viral di aplikasi TikTok memang sering menjadi trend baru yang kemudian banyak orang mengikutinya mulai dari konten video, filter, efek, dan lain sebagainya ya.

Nah, belakangan ini apa yang sedang ramai diperbincangkan di dunia TikTok? Tentunya membuat live wallpaper video TikTok.

Sebenarnya ada banyak sekali wallpaper viral di aplikasi TikTok sehingga bisa Anda pilih sesuai dengan keinginan, mulai dari telinga kelinci, bentuk tangan, kaki beruang, dan lain sebagainya.

Berbeda dengan tampilan pada umumnya, nanti tampilan layar pun akan jadi lebih unik dan lucu karena seakan memiliki desain nothc/ poni.

Layar pun juga diapit oleh dua telinga hewan yang lokasinya ada di sebelah kanan dan juga kiri atas layar tersebut.

Selain itu, Anda juga bisa melakukan pencarian melalui kolom Search TikTok agar bisa menemukan berbagai konten menarik seperti Spongebob, anime, game, alam, dan masih banyak lagi.

Bahkan ada banyak juga lho wallpaper video TikTok memiliki suara yang bisa Anda gunakan.

Bagaimana cara untuk menggunakannya? Sebenarnya ada dua cara yang dapat Anda pilih yaitu dengan aplikasi wallpaper video TikTok apk ataupun dengan cara membuat wallpaper video TikTok tanpa aplikasi.

Aplikasi yang dibuat oleh Bytedance tersebut memang telah disematkan berbagai fitur live photo sehingga para penggunanya hanya perlu menginstall plugin tambahan agar dapat membuat wallpaper dari video yang ada di TikTok.

Baca Juga : 10 Cara Menggunakan Aplikasi Tempo Edit Foto Pengantin

Tidak hanya itu saja, Anda pun bisa menggunakannya untuk lock screen ponsel, sangat menarik kan?

Bagaimana Cara Membuat Wallpaper Video Tiktok Tanpa Aplikasi?

Cara Membuat Wallpaper Video TikTok Tanpa Aplikasi 2024

Di kesempatan ini kita akan membahas mengenai cara membuat wallpaper video TikTok tanpa aplikasi yang pastinya sangat mudah untuk Anda lakukan.

Berikut ini langkah-langkahnya:

  1. Bukalah aplikasi TikTok dan cari kontan apa yang Anda inginkan, agar pencarian lebih cepat maka gunakan kolom Seacrh.
  2. Jika konten yang diinginkan sudah Anda temukan, klik tombol Share (logo panah melengkung).
  3. Kemudian scroll ke arah kanan dan klik Live Photo.
  4. Jika hal tersebut Anda lakukan yang pertama kali, nantinya Anda harus menginstall plugin Live Photo, klik Install Now.
  5. Jika plugin telah terbuka, klik Set Wallpaper di bagian pojok kanan atas, lalu akan muncul opsi Mau Digunakan Sebagai Homescreen atau untuk Lock Screen, pilih salah satunya saja.
  6. Dan selesai, kini wallpaper pun telah berubah.

Aplikasi Wallpaper Video Tiktok yang Ada Suaranya

Dengan menggunakan cara membuat wallpaper video TikTok tanpa aplikasi di atas pastinya memang lebih simple dan tak merepotkan, namun terdapat kekurangan yaitu suara yang tidak muncul.

Hal tersebut dikarenakan nama dari fitur tersebut adalah Live Photo sehingga format file MP4 yang sebelumnya akan dikonversi menjadi GIF, sehingga yang ditampilkan hanyalah animasi bergerak saja tanpa adanya suara yang muncul.

Namun menggunakan live wallpaper yang memiliki suara juga ada kekurangannya yaitu baterai ponsel akan lebih cepat habis.

Tapi jika Anda tetap ingin menggunakannya, maka bisa langsung menginstall aplikasi yang bernama Wallpaper for TikTok, ukuran aplikasi tersebut juga sangat kecil yaitu hanya 6 MB saja sehingga tidak memboroskan ruang penyimpanan Anda.

Aplikasi tersebut juga telah digunakan oleh lebih dari 1 juta pengguna.

Di dalam aplikasi Wallpaper for TikTok akan ditampilkan berbagai video viral di TikTok, Anda dapat mengatur volume serta tingkat strech, setelah itu menjadikannya sebagai wallpaper di ponsel.

Disediakan juga opsi untuk mengambil video dari galeri ponsel Anda, jadi bisa langsung disesuaikan dengan keinginan.

Kekurangan Menggunakan Live Wallpaper

Sebaiknya pertimbangkan terlebih dahulu jika Anda ingin menggunakan live wallpaper.

Ini dikarenakan ada beberapa kekurangan jika Anda menggunakan live wallpaper, antara lain sebagai berikut:

  • Ponsel Anda akan bekerja lebih keras karena live wallpaper yang selalu aktif.
  • Baterai ponsel juga lebih boros, jadi jika ponsel Anda memang kapasitas baterainya kecil sebaiknya hindari penggunaan live wallpaper.
  • Fungsinya tidak terlalu banyak, karena live wallpaper hanya membuat tampilan keren saja.

Baca Juga : Filter Snapchat Aesthetic Terbaru 2024

Kesimpulan

Usai mengetahui cara membuat wallpaper video TikTok tanpa aplikasi di atas, Anda juga sebaiknya mempertimbangkan beberapa kekurangan dalam menggunakan live wallpaper.

Tinggalkan komentar