Inilah 5 Cara Cek Pemakaian Kuota IndiHome 2024

Inilah 5 Cara Cek Pemakaian Kuota IndiHome 2024 – Sebagian besar pengguna wifi di Indonesia menggunakan layanan dari IndiHome.

Seperti yang diketahui IndiHome sendiri memang sangat populer dan menyediakan berbagai paket layanan wifi yang bisa dipilih sesuai kebutuhan para penggunanya.

Ketika menggunakan wifi IndiHome salah satu hal penting yang jarang disadari oleh pengguna IndiHome yaitu cara cek pemakaian kuota IndiHome.

Padahal mengecek kuota atau FUP IndiHome ini sangatlah penting untuk mengetahui seberapa banyak kuota yang masih tersisa.

Untuk bisa melakukan pengecekan ini sangatlah mudah dan pastinya cepat, hanya perlu menerapkan beberapa langkah saja.

Cara Cek Pemakaian Kuota IndiHome

Cara Cek Pemakaian Kuota Indihome

Seperti yang dijelaskan sebelumnya bahwa untuk melakukan pengecekan kuota IndiHome ini sangatlah penting namun tidak semua pengguna IndiHome menyadarinya.

Hal tersebut dikarenakan belum banyak yang mengetahui bagaimana cara cek pemakaian kuota IndiHome.

Sebelumnya Anda harus mengetahui terlebih dahulu paket IndiHome apa yang digunakan, mulai dari paket 10mbps, 20mbps, 30mbps, 50mbps sampai dengan 100mbps.

Dengan demikian pemakaian internet pun jadi lebih hemat dan Anda bisa mengetahui berapa besar penggunaan (usage) kuota FUP IndiHome hingga ke limit berapa.

Untuk melakukan cara cek pemakaian kuota IndiHome ada beberapa, antara lain sebagai berikut ini:

1. Cara Cek Kuota IndiHome di Perangkat Android dan iOS

Jika Anda menggunakan perangkat Android maka bisa menerapkan cara pengecekkan yang satu ini, berikut langkah-langkahnya:

  1. Hidupkan perangkat Android ataupun iOS Anda.
  2. Di Google Play Store atau App Store silakan download dan lakukan penginstallan aplikasi My IndiHome.
  3. Jika sudah maka bukalah aplikasinya.
  4. Di halaman yang terbuka maka masukkan nomor hp atau alamat email yang memang sudah terintegrasi dengan data di IndiHome.
  5. Di halaman beranda awal silakan pilih menu titik tiga di bagian jenis paket IndiHome yang Anda gunakan.
  6. Klik Lihat Penggunaan dan kemudian akan tampil dengan jelas berapa kuota internet IndiHome yang sudah terpakai.

2. Cek Kuota IndiHome Melalui Web

Jika Anda tidak ingin menginstall aplikasi untuk mengecek kuota IndiHome yang terpakai maka bisa memanfaatkan website, langkah-langkahnya seperti berikut:

  1. Jalankanlah browser yang ada di PC/ laptop Anda.
  2. Masuk ke situs website resmi IndiHome, dan di halaman utama situs IndiHome silakan klik tombol Masuk yang lokasinya di pojok kanan atas.
  3. Masukanlah email ataupun nomor hp Anda yang telah terintegrasi dengan data IndiHhome.
  4. Masukkan kode verifikasi yang dikirimkan melalui SMS (berlaku untuk login dengan nomor hp).
  5. Di halaman beranda awal Anda bisa memilih jenis paket IndiHome yang digunakan, klik bagian Lihat Rincian.
  6. Kemudian Anda bisa melihat detail informasi dari kuota penggunaan internet IndiHome yang telah terpakai.
  7. Sebagai contoh Anda sudah menghabiskan kuota sebesar 44 GB, untuk paket 20mbps masih jauh dari batas penggunaan atau FUP (Fair Usage Policy) karena masih di awal bulan.
  8. Untuk FUP (Fair Usage Policy) ini akan di-reset secara otomatis setiap tanggal 1 di awal bulan baru. Di website IndiHome juga akan terlihat nomor layanan IndiHome yang bisa Anda hubungi kapan saja jika mengalami gangguan terkait wifi IndiHome.
  9. Dan cara cek pemakaian kuota IndiHome melalui website pun selesai.

3. Cek Sisa Kuota IndiHome Tanpa Menggunakan Aplikasi

Cara yang ketiga ini juga tanpa menggunakan aplikasi sehingga dapat menghemat ruang penyimpanan perangkat.

Berikut langkah-langkahnya:

  1. Aktifkan perangkat Anda baik itu PC/ laptop ataupun hp.
  2. Bukalah browser di perangkat dan kunjungi link, kemudian cek sisa kuota internet wifi IndiHome.
  3. Masukkanlah nomor internet IndiHome Anda, pada kolom yang tersedia, kemudian klik tombol Submit.
  4. Beberapa saat kemudian akan tampil sisa kuota dari paket IndiHome Anda.
  5. Misalnya Anda menggunakan paket wifi IndiHome 20mbps dengan kuota internet sebesar 750 GB. Jika kuota internet tersebut habis maka untuk kecepatan internetnya akan memasuki FUP sehingga kecepatannya akan diturunkan sebesar 40%.

Baca Juga : Kode Bank BSI dan Kode SWIFT BSI

4. Cek Kuota FUP IndiHome Melalui Aplikasi di Android

Untuk cara yang satu ini terbilang lebih praktis namun Anda harus download aplikasi terlebih dahulu, berikut langkah-langkahnya:

  1. Aktifkan perangkat hp Anda dan masuk ke Google Play Store.
  2. Di kolom search maka ketik aplikasi MyIndiHome versi yang paling baru, download dan install aplikasinya.
  3. Bukalah aplikasi dan di bagian beranda, akan terlihat mengenai besaran kuota pemakaian internet IndiHome (FUP) yang sudah Anda gunakan.
  4. Untuk melihat detailnya dengan lebih jelas maka klik sekali lagi.

Untuk informasinya seperti berikut ini:

  • Pemakaian Bulan Ini
  • Paket Anda
  • New Internet Fair Usage (FUP) dengan kecepatan 20 Mbps
  • 650.74 GB sudah digunakan
  • 0 menit dari 0 menit sudah digunakan

5. Cek Kuota Indihome Melalui Twitter

Apakah Anda memiliki aplikasi media sosial Twitter? Jika iya maka bisa memanfaatkannya untuk menerapkan cara cek pemakaian kuota IndiHome.

Cara ini bisa dipilih jika aplikasi MyIndiHome mengalami gangguan atau tidak bisa menampilkan kuota FUP yang sudah Anda gunakan.

Untuk mengecek sisa kuota wifi IndiHome ini Anda bisa langsung menanyakannya lewat DM Admin IndiHome di Twitter yaitu @indihomecare.

Nantinya customer service IndiHome akan memberikan balasan terkait dengan sisa kuota FUP IndiHome Anda sekarang ini dan juga berapa kuota yang telah digunakan.

Kapan FUP Indihome Di-reset?

Setiap bulannya kuota FUP IndiHome akan di-reset dari 0 lagi, biasanya di awal bulan yaitu setiap tanggal 1.

Jadi jika kuota FUP Anda habis di bulan September maka akan di-reset kembali pada tanggal 1 Oktober.

Jika ingin menaikan kuota FUP maka Anda bisa melakukan upgrade paket IndiHome.

Baca Juga : 6 Cara Cek Nomor Internet IndiHome

Kesimpulan

Itulah kelima cara cek pemakaian kuota IndiHome yang bisa dicoba salah satunya, semoga bermanfaat!

Tinggalkan komentar