Daftar 10 Harga Hardisk Eksternal 2017

Harga Hardisk Eksternal 2017 – Hardisk eksternal atau HHD merupakan salah satu media penyimpanan file atau data berupa video, gambar, musik, dan lain sebagainya.

Memang semua PC dibuat sedemikian rupa untuk bisa menampung berbagai file, namun kapasitas penyimpanan PC sangat terbatas.

Hal tersebutlah yang membuat hardisk eksternal dipilih banyak orang untuk menyimpan berbagai data ketika suatu PC dirasa sudah tidak bisa menampung banyak file-file besar.

Seperti yang diketahui, semakin banyak file yang ditampung PC maka kinerja PC juga akan melambat.

Ada beragam merek hardisk dan tentunya dengan harga yang beragam juga, di sini Anda akan mengetahui harga hardisk eksternal 2017.

Daftar 10 Harga Hardisk Eksternal 2017

Berapa harga hardisk eksternal 2017? Tentunya sangat beragam ya, untuk lebih jelasnya mengenai harga hardisk pada tahun 2017 simak penjelasannya berikut.

1. Hitachi Touro Mobile 1 TB

Harga Hardisk Eksternal 2017

Hardisk Hitachi Touro Mobile 1 TB ini bisa dibilang harganya cukup terjangkau yaitu di bawah 700 ribu rupiah.

Meskipun demikian, Hitachi Touro Mobile 1 TB memiliki kecepatan sampai dengan 5 Gbit per detik, selain itu juga USB 2.0 up to 480 Mbit per detiknya.

Jika Anda menginginkan hardisk eksternal yang ukurannya tidak terlalu besar, maka Hitachi Touro Mobile 1 TB bisa jadi pilihan tepat.

Ukurannya hanya 13 mm (T) X 80 mm (L) X 115 mm (P), untuk beratnya sendiri tidak sampai 150 gram.

Dilengkapi juga dengan fitur Two levels of data protection.

Harga: Rp684.000

2. WD My Passport Ultra 1 TB

Harga Hardisk Eksternal 2017

WD My Passport Ultra 1 TB disebut-sebut sebagai salah satu hardisk terbaik di kelasnya.

Harga hardisk eksternal 2017 yang satu ini 800 ribuan dan memiliki fitur yang cukup lengkap.

WD My Passport Ultra 1 TB telah dilengkapi calable Backup Software sehingga Anda dapat membuat pengaturan jadwal untuk backup data, fitur ini sangat penting agar data-data yang Anda butuhkan tidak hilang.

Telah di-support dengan USB 2.0 dan USB 3.0 compatible, Password Protection with Hardware Encryption sehingga menghindari data-data diakses oleh pihak lain.

Harga: Rp824.000

3. Maxtor M3 1TB

Harga Hardisk Eksternal 2017

Seagate mengeluarkan salah satu hardisk yaitu Maxtor M3 1TB, yang mana hardisk ini dibanderol dengan harga terjangkau bahkan tidak sampai 650 ribu.

Meskipun harganya terjangkau, Maxtor M3 1TB sudah dilengkapi dengan fitur keamanan yakni SafetyKeyTM protection sehingga data di hardisk bisa terlindungi.

Harga: Rp640.000

4. Sony HDSL1 1 TB

Harga Hardisk Eksternal 2017

Memang harga Sony HDSL1 1 TB bisa dibilang sangat mahal, bahkan hampir 1 juta rupiah.

Dengan harga yang fantastis tersebut tentunya ada fitur yang menarik di Sony HDSL1 1 TB.

Hardisk eksternal ini dilengkapi dengan Transfer Accelerator sehingga membuat kecepatan hingga 2 kali lipat untuk USB 2.0 nya.

Bahkan jika Anda menggunakan port USB 3.0 pada saat melakukan transfer data, kecepatannya akan meningkat hingga 3 kali lipat.

Ada juga fitur Backup Manager 2 sehingga backup data dari PC ke hardisk ini bisa dilakukan secara otomatis dan teratur.

Tidak hanya itu saja, Sony HDSL1 1 TB memiliki Password Protection yang mana merupakan salah satu fitur keamanan yang membuat Anda mengunci hardisk secara sebagian atau keseluruhan dengan menggunakan password.

Dengan fitur yang beragam tersebut, Sony HDSL1 1 TB bisa dibilang ukurannya cukup ramping yaitu hanya 12 mm saja.

Untuk kecepatannya memang sama saja dengan hardisk eksternal yang lainnya (kecepatan umum).

Fitur yang beragam dan bahkan cukup lengkap tersebut membuat tingginya harga hardisk eksternal 2017 ini terasa wajar.

Harga: Rp945.000

5. ADATA 710 1 TB

Harga Hardisk Eksternal 2017

Ingin hardisk eksternal yang tahan air? Tenang saja di pembahasan ini Anda akan menemukannya.

ADATA 710 1 TB merupakan hardisk eksternal yang memiliki fitur waterproof (tahan air) dan juga military-grade shock resistant.

Bahkan hardisk eksternal ini bisa tahan air sampai dengan kedalaman 1,5 meter dengan durasi waktu maksimal 1 jam.

Desainnya juga sangat unik, berbeda dengan hardisk eksternal kebanyakan yaitu dengan kabel USB menyatu dengan body hardisk, dengan desain demikian hardisk bisa terlihat lebih rapih dan praktis tentunya.

Harga: Rp850.000

Baca Juga : 6 Cara Transfer File dari PC ke iPhone Tanpa iTunes

6. Seagate Hard Disk Portabel Backup Plus Slim 1 TB

Harga Hardisk Eksternal 2017

Salah satu perusahaan yang sudah memiliki “nama” di bidang storage adalah Seagate, dan perusahaan tersebut akhirnya merilis Seagate Hard Disk Portabel Backup Plus Slim 1 TB.

Harga hardisk eksternal 2017 sekitar 800 ribuan dan sudah dilengkapi dengan port USB 3.0 dan kecepatan untuk transfer datanya maksimal 120 MB/s.

Hardisk ini sudah dilengkapi dengan software bawaan gratis sehingga melakukan transfer berbagai jenis file menjadi lebih mudah.

Harga: Rp890.000

7. Silicon Power ARMOR A65 1TB

Harga Hardisk Eksternal 2017

Hardisk ini sangat kuat dan tahan banting sampai dengan ketinggian 3 meter.

Silicon Power ARMOR A65 1TB juga tahan air dengan maksimal kedalaman 1 meter dan maksimal lama waktu 30 menit.

Harga: Rp790.000

8. WD Elements 1 TB

Harga Hardisk Eksternal 2017

Hardisk ini memang cukup digemari di Indonesia meskipun harganya terbilang cukup menguras kantong ya.

Ada dua jenis port yang ada di hardisk ini yaitu USB 3.0 dan USB 2.0.

Untuk kualitasnya tidak perlu diragukan lagi, karena hardisk dari brand ini sudah legendaris di dunia sehingga sudah banyak orang yang mempercayakannya.

Harga: Rp780.000

9. Toshiba Canvio Basics 1 TB

Harga Hardisk Eksternal 2017

Toshiba Canvio Basics 1 TB juga memiliki dua port USB yaitu 2.0 dan USB 3.0.

Kecepatan transfer data dari hardisk ini sampai dengan 5.0 Gbps.

Harga: Rp720.000

10. Transcend StoreJet 25M3 1TB

harga hardisk eksternal 2017

Dan daftar terakhir di pembahasan harga hardisk eksternal 2017 adalah Transcend StoreJet 25M3 1 TB.

Dilengkapi teknologi level anti-shock protection yang paling tinggi jika dibandingkan dengan hardisk lainnya.

Ada dua port dari hardisk ini yaitu USB 3.1 Gen 1 / USB 3 dengan kecepatan transfer data sampai dengan 5 GB per detiknya.

Beragam fitur menarik yang disematkan pada hardisk ini yaitu Advanced internal hard drive suspension system, Advanced three-stage shock protection system, dan juga Durable anti-shock rubber outer case.

Harga: Rp755.000

Baca Juga : Spesifikasi AMD Ryzen yg dirilis pada 13 Desember 2016

Kesimpulan

Memang perlu menyiapkan budget lebih untuk bisa memiliki hardisk eksternal, meskipun demikian kegunaan hardisk eksternal sangatlah banyak.

Jika Anda menginginkan hardisk dengan harga yang paling terjangkau dari daftar di atas, maka kami menyarankan Maxtor M3 1TB.

Demikian penjelasan mengenai harga hardisk eksternal 2017, semoga informasi ini bermanfaat.

Tinggalkan komentar